Thursday, May 13, 2010

Martabak Bolu

Martabak Bolu - Hallo sahabat Resep, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Martabak Bolu, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Martabak, Artikel Resep, Artikel Step By Step, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Martabak Bolu
link : Martabak Bolu

Baca juga


Martabak Bolu



Martabak ini sudah sering aku buat tapi baru sekarang sempat menuliskan step by stepnya.
Review atas martabak ini aku tunggu ya.... karena menurut aku martabak ini seperti bolu, bukan seperti martabak bangka.. mungkin karena pakai ragi jadi seperti bolu...
but after all... tetap enak buat malam-malam dan bisa buat sarapan coz tidak akan mengeras... simpan aja di wadah kedap udara... buat bekal pagi okeh banget tuh...

Martabak Bolu

A
200 gr terigu segitiga
35 gr gula pasir
1\2 sdt baking powder
1\2 sdt garam
270 ml air
1 sdt ragi instan

B
3 telur
1\2 sdt soda kue
40 gr gula pasir

Cara Membuat :
1. Campur dan aduk rata bahan A diamkan minimal 2 jam.
(kalau udara agak dingin -malam- mungkin bisa sampai 2,5 jam)



2. Kocok bahan B, campurkan ke bahan A yang sudah mengembang.
3. Panaskan teflon dengan api kecil. Teflonnya jangan di oles mentega atau minyak.
(aku pakai teflon 28 cm)



4. Tuang adonan, kecilkan api.
Kalau pakai teflon biasanya suka rada hangus, karena itu pakai api kecil saja, tunggu sampai muncul gelembung-gelembung di permukaannya.



5. Kalau sudah timbul gelembung walaupun belum rata, ambil segenggam gula pasir lalu taburkan rata diatas permukaan adonan.



6. Tutup sebentar adonan supaya atasnya matang.



7. Setelang matang, segera pindahkan martabak ke atas talenan atau alas lainnya, beri 2 sdm mentega (atau lebih spy 'banjir'), ratakan, taburkan topping kesukaan misalnya keju, coklat mesis, coklat kacang wijen atau apa saja sesuai selera, terakhir siram martabak dengan susu kental manis sampai rata.
( biasa aku masukkan susu kental manis ke dalam kantung segitiga lalu di coret-coret ke atas martabak)



8. Belah martabak jadi 2, jangan sama besar, yang satu bagian harus lebih besar sedikit spy klu di tangkupkan bisa tertutup. Olesi lagi permukaannya dengan mentega.



Tips :
Martabak yang enak adalah martabak yang 'basah'... hehe maksudnya basah mentega dan susu kental manis... tapi aku pikir itu kurang sehat jadi aku selalu memakai mentega dan susu sekedarnya saja... itulah makanya martabaknya keliatan kurang berminyak...

Kalau mau lebih bersarang, adonan A di koplok-koplok sebentar sampai liat dengan sendok kayu baru didiamkan.

0 comments:

Post a Comment